Tim besutan Mario Gomez itu mengumpulkan 37 angka dari 22 pertandingan.
Pesut Etam berhasil menggeser PS Tira-Persikabo yang pada pekan ini takluk 0-2 dari Bhayangkara FC, Sabtu (19/10/2019).
Baca Juga: Kepada Media Belanda Nick Kuipers Ungkap Kekaguman terhadap Suporter Persib
Laskar Padjadjaran, julukan Tira-Persikabo, melorot ke peringkat empat dengan poin 36 dari 23 laga.
Di posisi kelima ada PSS Sleman yang baru saja mengalahkan sesama tim promosi, Kalteng Putra, dengan skor 1-0, Jumat (18/10/2019).
PSS Sleman menggeser Arema FC yang baru akan bertanding pada Minggu (20/10/2019).
Sorotan lain pada pekan ke-23 adalah kemenangan 4-1 yang diraih Persib Bandung saat menjamu Persebaya Surabaya, Jumat (18/10/2019).
Meski menang, Persib keluar dari sepuluh besar lantaran kalah head-to-head dari Bhayangkara FC.
Kedua tim sama-sama meraih poin 27 tapi Bhayangkara main 23 kali sementara Persib 22.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar