Sementara itu, Malaysia berpartisipasi dalam putaran final Piala Dunia U-20 pada 1997.
Kala itu Malaysia dipilih sebagai penyelenggara turnamen sepak bola terbesar di dunia untuk kategori usia muda tersebut.
Malaysia tergabung dalam Grup A yang juga diisi oleh Uruguay, Maroko, dan Belgia.
Malaysia yang diperkuat pemain seperti Nik Ahmad Fadly, V. Saravanan, dan Tengku Hazman Raja Hassan tidak bisa lolos ke fase gugur setelah tak mampu mencuri poin dari tiga laga.
Malaysia selalu kalah ketika melawan Uruguay (0-3), Maroko (1-3), dan Belgia (0-3).
Baca Juga: Legenda Barito Putera Nilai Laskar Antasari Kehilangan Roh Permainan
3. Myanmar
Myanmar lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 pada 2015 di Selandia Baru setelah menjadi semifinalis Piala Asia 2014.
Dalam putaran final Piala Dunia U-20 2015, Myanmar tergabung dalam Grup A bersama Ukraina, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar