Laporan tersebut mengatakan bahwa Inter Milan menganggap lini depan mereka kini sudah komplit.
Nerazzurri kabarnya lebih memilih untuk menghabiskan dana mereka menambal posisi lain di tim.
Selain itu, ada faktor lain yang menghambat hal ini: Mino Raiola alias agen Ibrahimovic.
CEO Inter, Beppe Marotta, memang dekat dengan Raiola saat masih berada di Juventus.
Akan tetapi, Raiola tak pernah melakukan bisnis dengan Inter sejak grup Suning jadi pemilik.
Laporan tersebut menyimpulkan bahwa akan sulit bagi Ibrahimovic untuk bergabung ke Inter Milan.
Hal berbeda dengan Napoli. Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, secara terang-terangan mengatakan ingin Zlatan Ibahimovic bergabung dengan klubnya.
"Ibrahimovic ke Napoli? Dia adalah teman saya," ucap De Laurentiis, dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.
Baca Juga: VIDEO - Bek Termahal Dunia Lupa Jadi Kapten Manchester United
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Calciomercato |
Komentar