Di menit ke-28, dia melakukan tembakan dari luar kotak penalti yang bisa diselamatkan kiper AS Roma, Pau Lopez.
Suso, yang tetap dipilih sebagai starter kendati dikritik suporter dan media, mendapatkan peluang pertamanya pada menit ke-34 dengan tembakan trade mark-nya.
Bola hasil sepakan kaki kirinya dari luar kotak penalti diamankan dengan mudah oleh Pau Lopez.
Banyak menyerang, AC Milan malah kebobolan pada menit ke-38.
Berawal dari sebuah sepak pojok Jordan Veretout, bola diarahkan Gianluca Mancini ke tiang jauh.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Atalanta Ngamuk, Cetak 7 Gol dan Dekati Juventus-Inter Milan
Praktis tidak terkawal, Edin Dzeko dengan mudah menyundul bola masuk ke gawang Gianluigi Donnarumma.
AS Roma nyaris menggandakan skor pada menit ke-42.
Kesalahan yang dibuat Andrea Conti membuat Javier Pastore tinggal berhadapan dengan Donnarumma.
Beruntung bagi AC Milan, sang kiper mampu memblok upaya Pastore dengan dadanya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar