Akun ini mencuitkan kata-kata prihatin atas kerusuhan disertai pembakaran itu pada Rabu (30/10/2019) pagi.
”Hal kotor dengan situasi saat ini, penggemar Persebaya merusak dan membakar stadion setelah kekalahan kandang mereka dari (PSS) Sleman,” bunyi cuitan itu pada Rabu pukul 08.10 WIB.
Tak hanya mencuitkan kata-kata, ada foto kerusuhan suporter yang akun ini unggah.
Bahkan selang tiga menit setelah cuitan pertama, akun ini mengunggah foto kedua berupa gambar kerusuhan di GBT semalam.
Akun ini merupakan Twitter resmi dari www.ocantodastorcidas.com.br, sebuah portal media komunitas fan dan sepak bola dari Brasil.
Baca Juga: SEA Games 2019 – Lawan Timnas U-23 Indonesia Ini Dimatangkan di Jepang
Baca Juga: FIFA Disebut Tidak Pernah Peduli dengan Rasisme Dalam Sepak Bola
Tanpa Senior, Ini List Pemain Timnas U-23 Thailand ke SEA Games 2019 https://t.co/3hL8q2VZ7S
— BolaSport.com (@BolaSportcom) October 30, 2019
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | twitter.com/OCantoOficial |
Komentar