"Balapan kali ini akan jauh lebih menuntut fisik dibandingkan di sirkuit lain. Kami akan tetap mengusahakan yang terbaik," kata Rossi lagi.
Baca Juga: MotoGP Malaysia 2019 - Marc Marquez Waspadai Yamaha dan Ducati
Musim lalu, Valentino Rossi mencatat hasil buruk.
Sempat bersaing ketat dengan Marc Marquez, The Doctor justru terjatuh pada lap ke-17.
Alhasil, gelar juara MotoGP Malaysia 2018 pun dengan mudah digenggam Marquez.
MotoGP Malaysia 2019 akan mengawali rangkaian seri balap pada hari Jumat (1/11/2019) dengan menggelar dua sesi latihan bebas alias free practice (FP).
Sementara itu, sesi balapan baru akan dilangsungkan pada hari Minggu (3/11/2019) mulai pukul 12.00 WIB.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
Komentar