Baca Juga: Juventus Masih Berminat Datangkan Anak Tiri Zinedine Zidane ke Turin
Kehilangan Cristiano Ronaldo yang hijrah ke Juventus pada musim panas 2018 lalu menjadi pukulan telak bagi Madrid.
Sosok Cristiano Ronaldo dirasa belum mampu digantikan oleh Eden Hazard yang didatangkan dari Chelsea pada musim panas 2019.
Ekspektasi mereka tidak muncul dalam diri Eden Hazard yang baru mencetak sebiji gol dari 9 penampilannya bersama El Real di semua ajang kompetitif musim ini.
Sterling sendiri telah menjelma menjadi salah satu pemain top Eropa semenjak bergabung dengan Manchester City pada 2015 lalu.
Baca Juga: Tottenham Hotspur Siap Fasilitasi Son Heung-min Bimbingan Psikologis
Dibeli dari Liverpool senilai 64 juta euro (sekitar Rp 1 triliun), pemain asal Inggris tersebut menjelma menjadi winger subur di bawah asuhan Pep Guardiola.
Sejak menangani The Citizens pada Juli 2016, Guardiola butuh 17 bulan untuk menempa Sterling menjadi predator mematikan di depan gawang.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt, skysports.com |
Komentar