Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih PSM Makassar Beberkan Banyak Faktor Penyebab Kekalahan Timnya

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 11 November 2019 | 09:31 WIB
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic (tengah), saat mengikuti sesi jumpa pers sebelum laga timnya melawan Kalteng Putra pada laga tunda pekan ke-10 Liga 1 2019.
ANTARA NEWS
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic (tengah), saat mengikuti sesi jumpa pers sebelum laga timnya melawan Kalteng Putra pada laga tunda pekan ke-10 Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic membeberkan sejumlah faktor penyebab kekalahan Juku Eja di kandang Kalteng Putra.

PSM Makassar gagal mewujudkan kemenangan away pertama pada Liga 1 2019 ketika bertamu ke markas Kalteng Putra, Minggu (10/11/2019).

Dalam laga yang digelar di Stadion Tuah Pahoe, Kota Palangkaraya tersebut, Juku Eja kalah telak 1-3 dari Laskar Isen Mulang.

Dua gol Kalteng Putra dicetak dengan cepat hanya dalam tempo 20 menit oleh Elthon Maran (5') dan Eydison Soares (23').

Baca Juga: Persewar Vs Sriwijaya FC - Ada Teriakan Rasis, Elie Aiboy Marah Besar

Sementara itu, gol ketiga tercipta lewat tendangan keras Takuya Matsunaga dari luar kotak penalti pada menit ke-82.

PSM hanya mampu mencetak gol hiburan lewat Aji Kurniawan pada menit ke-39.

Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic membeberkan sejumlah faktor yang menjadi penyebab kekalahan timnya.

Darije menilai bahwa anak asuhnya tidak memulai pertandingan sesuai dengan skema yang diinginkan, seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Timur.

Baca Juga: Persewar Vs Sriwijaya FC - Ada Teriakan Rasis, Elie Aiboy Marah Besar

Darije mengungkapkan bahwa timnya banyak membuat pelanggaran yang seharusnya tidak perlu dilakukan pada awal pertandingan.

Kondisi itu diperburuk dengan kebobolan dua gol hanya dalam tempo 20 menit.

"Kami membuat pelanggaran percuma pada awal pertandingan," katanya usai laga.

"Bagian terburuk dari laga tadi, saat 20 menit pertama kami kemasukan dua gol," ucapnya lagi.

Menurut pelatih asal Bosnia tersebut, gol Aji Kurniawan sempat menjadi pemberi harapan bagi timnya.

Baca Juga: Main Tak Sampai 1 Jam, Cristiano Ronaldo Bikin 'Rekor' di Juventus

Namun Ferdinand Sinaga dkk justru semakin tertinggal di babak kedua.

"Aji memberi kami harapan dan membawa kami kembali permainan," tutur Darije.

"Saya juga menggunakan kesempatan ini memberi selamat kepadanya, berkat gol pertamanya untuk PSM," ujarnya.

Selanjutnya, Darije mengungkapkan bahwa Kalteng Putra memiliki striker yang andal dalam menguasai bola.

Hal itu menyebabkan pasukan Gomes de Oliveira mampu keluar dari tekanan yang diberikan oleh para pemain PSM dan berhasil melancarkan serangan balik yang berbuah gol.

Baca Juga: Ronaldo 'Kabur' dari Pertandingan, Ngambek Gara-gara Digantikan?

Gelandang PSM Makassar, Muhammad Rizky Eka, menguasai bola saat laga kontra Kalteng Putra pada pekan ke-27 Liga 1 2019 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Rabu (6/11/2019).
ABDIWAN/TRIBUN TIMUR
Gelandang PSM Makassar, Muhammad Rizky Eka, menguasai bola saat laga kontra Kalteng Putra pada pekan ke-27 Liga 1 2019 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Rabu (6/11/2019).

"Mereka punya striker yang kuat menahan bola," ucap Darija.

"Ini membuat pemain Kalteng bisa keluar dari pertahanan dan melakukan serangan balik," tutur pelatih 50 tahun itu menjelaskan.

"Ini menyita tenaga pemain kami," ujarnya menandaskan.

Dengan hasil ini, PSM Makassar gagal menyalip Persib Bandung dan tetap berada di peringkat kesembilan klasemen sementara Liga 1 2019.

Sedangkan Kalteng Putra tidak lagi menjadi juru kunci, tetapi masih terjebak di zona degradasi dengan menempati posisi ke-16 klasemen sementara Liga 1 2019.

Baca Juga: Sepuluh Hari Jelang Lawan Timnas Indonesia, Malaysia Sikat Tajikistan

Baca Juga: Pemain Asing Liga Super China ’Terciduk’ dan Dikaitkan ke Inter Milan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136