Baca Juga: Chelsea Sedang Panas, Mourinho Tetap Khawatirkan Mantan Klubnya
Rodri mengatakan jika timnya harus bisa mengmbil pelajaran dari kekalahan tersbut, tetapi ia juga bersikeras jika Man City lebih baik dari Liverpool.
Baca Juga: Dua Laga Ini Menjadi Penentu Nasib Carlo Ancelotti di Napoli
“Jelas, ketika Anda kalah, Anda tidak bahagia. Kami harus memperbaiki beberapa hal, kami harus lebih tajam lagi di depan gawang lawan."
“Mereka lebih tajam daripada kami dengan berhasil membuat tiga gol, saya pikir itu adalah faktor kunci, namun saya pikir secara keseluruhan, kami jauh lebih baik, kami menciptakan lebih banyak peluang daripada mereka."
"Kami pulang dengan perasaan getir, karena kami ingin menang, tetapi kami tidak akan menyerah, kami adalah juara bertahan dan kami tidak akan merelakannya semudah itu," pungkasnya.
Baca Juga: Jadwal Lionel Messi di Timnas Argentina, Langsung Ditantang Brasil
Liverpool semakin nyaman berada di puncak klasemen Liga Inggris musim ini dengan total 34 poin setelah berhasil mengalahkan Manchester City 3-1 di Anfield pada Minggu (10/11/2019) kemarin.
A dramatic #PL weekend pic.twitter.com/4nNdSH0kPY
— Premier League (@premierleague) November 11, 2019
Kemenangan itu membuat pasukan Juergen Klopp unggul delapan poin dari posisi dua yang saat ini dihuni Leicester City.
Sementara Manchester City harus berpuas diri berada di peringkat empat dengan raihan 25 poin.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Mirror Football |
Komentar