Hasilnya, banyak yang beranggapan Bali United sedang dalam ancaman akibat performa kurang baik mereka di tiga laga terakhir.
Baca Juga: Edson Tavares Kesampingkan Skuad Pincang Persela di Kandang Persija
Akan tetapi, pelatih asal Brasil tersebut juga tak terlalu khawatir dengan ancaman tim yang berada di posisi runner-up Persipura Jayapura.
Teco menilai, masih terlalu jauh bagi tim berjulukan Mutiara Hitam tersebut untuk menggeser Bali United di puncak klasemen.
"Kami sudah kerja keras, kami memang harus seri. Tetapi hasil seri ini membuat Persipura tidak lebih dekat dengan kami," ujar Teco dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia.
"Kami masih punya jarak 13 poin. Jadi, ini bagus untuk Bali United," ucapnya.
Baca Juga: Juventus Siap Jual Salah Satu Gelandang dengan Harga Rp620 Miliar
Saat ini, Bali United berada di posisi puncak klasemen sementara dengan mengantungi 57 poin dari 26 laga.
Sementara calon lawan, PSIS, berada di posisi ke-14 dengan 28 poin dari 26 pertandingan.
View this post on Instagram
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar