Selepas jeda, Jonatan mulai menemukan kembali irama permainannya
Dia segera menipiskan selisih skor dengan Anthony menjadi 7-11 setelah memetik enam poin beruntun.
Anthony yang tak mau tertikung lalu menjaga kembali jarak poinnya dengan Jonatan.
Dia pun memimpin skor 12-8 dan 13-9 sebelum akhirnya kembali menjauh menjadi 16-10.
Baca Juga: Hong Kong Open 2019 - Tembus Final, Intanon Tak Pikirkan Gelar
Jonatan belum mau menyerah.
Atlet yang akrab disapa Jojo itu masih bisa memangkas margin poin dengan Anthony menjadi tiga (14-17).
Anthony lalu memetik poin berikutnya, tetapi Jonatan membalas dengan memetik empat poin beruntun.
Alhasil, kedudukan mereka pun imbang 18-18.
Duel para wakil Merah Putih ini kian menegangkan ketika Jonatan mampu memaksa terjadinya setting point.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar