Hal itu karena Johann Zarco menunjukkan sikap yang kurang profesional saat membalap untuk tim lamanya Red Bull KTM.
Seperti yang diketahui sebelumnya, Johann Zarco terikat kontrak dengan pabrikan asal Austria tersebut hingga akhir 2020.
Baca Juga: Menang TKO, Daud Yordan Raih Juara Dunia Kelas Welter Versi IBA
Namun karena kondisi dan rentetan performa buruk yang dialaminya, Johann Zarco memutuskan untuk mengakhiri kebersamaannya bersama Red Bull KTM setelah seri balap MotoGP San Marino 2019.
Beruntung bagi Zarco, dia pun lantas mendapatkan kesempatan bersama LCR Honda untuk menggantikan Takaaki Nakagami yang harus absen dalam tiga seri terakhir MotoGP 2019 untuk menjalani operasi.
"Sikap yang dia tunjukkan musim ini, menurut saya sangat tidak profesional, saya juga memiliki banyak kemunduran dalam karier saya, tetapi itu adalah pekerjaan kami," ucapnya lagi.
"Banyak orang bekerja sangat keras dan menginvestasikan banyak uang dalam proyek kami, lalu untuk mengatakan bahwa motor itu jelek dan Anda ingin berhenti adalah yang terakhir," kata Aleix Espargaro.
Baca Juga: Trial Game Asphalt Malang 2019 - Komunitas dan Rider Asing Ikut Unjuk Gigi
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | speedweek.com |
Komentar