"Tetapi itu faktanya, kami main di kandang dengan rumput seperti itu menyebabkan sulit untuk meraih hasil baik," kata Yu.
Baca Juga: Persipura Vs Persebaya - Aji Santoso Terapkan Sistem Rotasi Pemain
Yu Hyun-koo pun mencontohkan, setiap kali Semen Padang bermain tandang sering kali meraih kemenangan.
Termasuk saat meraih kemenangan 2-1 atas Persija Jakarta beberapa waktu lalu.
Mantan pemain Sriwijaya FC dan Kalteng Putra ini menilai, ketika bermain di kandang skema dan taktik dari pelatih sulit untuk diterapkan.
"Strategi seperti itu akan sangat efektif jika didukung dengan kualitas rumput yang baik," ucap Yu.
"Kami terpaksa bermain bola-bola atas ketika di kandang padahal itu bukan yang biasa kami mainkan," ujar Yu.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribunpadang.com |
Komentar