Max Taylor diketahui telah absen bermain sejak Oktober 2018 lalu akibat menderita kanker testis.
Taylor pun mulai menjalani kemoterapi sejak Februari lalu dan kembali berlatih pada bulan September 2019 lalu.
Pemain berposisi bek tengah itu berpotensi melakoni debut seniornya untuk tim Setan Merah saat melawan Astana, Kamis (28/11/2019).
Taylor telah membuat dua penampilan untuk Man United U-23 pasca kemoterapi.
Pemain 19 tahun asli Manchester itu telah berada di Manchester United sejak 2014 lalu.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | metro.co.uk, Transfermarkt |
Komentar