Umpan matang Lukaku diteruskan oleh Lautaro dengan tembakan yang sempat memantul permukaan lapangan.
Kemampuan paling disorot dari sang bomber ialah dalam penciptaan assist kedua mendekati akhir pertandingan.
⚫️???? Romelu Lukaku's outrageous outside of the foot assist wins Skill of the Day! ????????????#UCL | @Mastercard pic.twitter.com/y8IFytLQWA
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) November 27, 2019
Juga lewat pergerakan di sisi kanan, Lukaku merebut bola dari pemain lawan, mengontrolnya, lalu melepaskan umpan brilian melalui celah di antara kawalan dua awak Slavia.
Umpan eks pemain Chelsea itu tidak biasa karena dibuat dengan efek melengkung memakai sisi bagian luar kaki kiri.
Efek tendangan ini jadi membentuk sudut parabola yang melambung mulus untuk menemui Lautaro di kotak penalti.
Baca Juga: Cedera dan Cuma Main 26 Menit, Bocah Bengal Barcelona Menangis
Berada dalam posisi sempurna, Lautaro meneruskannya dengan tembakan voli sebelum bola menyentuh lapangan yang bersarang ke gawang Slavia.
Aksi Lukaku melepaskan umpan parabola itu diganjar penghargaan Skill of The Day alias skill terbaik pada hari laga kemarin oleh akun Twitter resmi Liga Champions.
Penampilan apik Lukaku kontra Slavia juga berbuah satu gol yang menjadi torehan perdananya di Liga Champions untuk Inter Milan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar