BOLASPORT.COM - Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen menjadi pembalap tercepat pada latihan bebas (practice/P3) Formula 1 GP Abu Dhabi 2019.
Rangkaian F1 GP Abu Dhabi 2019 berlanjut pada hari kedua, Sabtu (30/11/2019). Para pembalap kembali turun ke lintasan untuk melakoni sesi P3.
Pada sesi latihan terakhir ini, Max Verstappen berhasil membukukan waktu lap tercepat dengan 1 menit 36,566 detik.
Verstappen disusul oleh duo Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, yang melengkapi posisi 3 besar.
Sama seperti hari sebelumnya, sesi latihan dihelat di bawah terik matahari yang menyengat khas Abu Dhabi.
Pembalap Alfa Romeo, Kimi Raikkonen, menjadi pembalap pertama yang turun ke lintasan.
Namun, Raikkonen bukan yang pertama mencatatkan waktu putaran tercepat, melainkan Lando Norris.
Pembalap belia ini membukukan waktu 1 menit 38,987 detik, hanya untuk dikalahkan oleh Valtteri Bottas beberapa saat berselang.
Baca Juga: Hasil P2 F1 GP Abu Dhabi 2019 - Bottas Masih Jadi yang Tercepat
Keunggulan Bottas pun tidak berlangsung lama. Lewis Hamilton segera menggusur posisinya dengan catatan waktu 1 menit 37, 699 detik.
Kecepatan duet Mercedes tampaknya masih sulit diimbangi. Max Verstappen yang berusaha menggoyang pun hanya mampu bertahan beberapa menit di puncak time sheet.
Namun Verstappen tidak menyerah. Menjelang menit-menit terakhir, pembalap Red Bull tersebut menajamkan catatan waktunya menjadi 1 menit 36,566 detik.
Verstappen pun berhasil mempertahankan keunggulannya hingga akhir P3. Dua pembalap Mercedes, Hamilton dan Bottas, menyusul di posisi 2 dan 3.
Baca Juga: Hasil P1 F1 GP Abu Dhabi 2019 - Bottas Beri Start Bagus bagi Mercedes
Berikut hasil akhir P3 F1 GP Abu Dhabi 2019, Sabtu (30/11/2019)
No | Pembalap | Tim | Waktu |
1 | Max Verstappen | Red Bull Racing | 1:36.566' |
2 | Lewis Hamilton | Mercedes | + 0.074' |
3 | Valtteri Bottas | Mercedes | + 0.089' |
4 | Alexander Albon | Red Bull Racing | + 0.361' |
5 | Sebastian Vettel | Ferrari | + 0.409' |
6 | Charles Leclerc | Ferrari | + 0.444' |
7 | Sergio Perez | Racing Point | + 0.950' |
8 | Daniel Ricciardo | Renault | + 1.049' |
9 | Carlos Sainz | McLaren | + 1.125' |
10 | Pierre Gasly | Toro Rosso | + 1.170' |
11 | Romain Grosjean | Haas | + 1.202' |
12 | Daniil Kvyat | Toro Rosso | + 1.397' |
13 | Lando Norris | McLaren | + 1.534' |
14 | Kevin Magnussen | Haas | + 1.632' |
15 | Lance Stroll | Racing Point | + 1.896' |
16 | Kimi Raikkonen | Alfa Romeo | + 1.948' |
17 | Nico Hulkenberg | Renault | + 2.014' |
18 | Antonio Giovinazzi | Alfa Romeo | + 2.216' |
19 | George Russell | Williams | + 2.640' |
20 | Robert Kubica | Williams | + 3.293' |
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | formula1.com |
Komentar