"Kapten Indonesia itu bermain sangat baik dan mampu menghentikan serangan-serangan kami," kata Aminuddin dikutip BolaSport.com dari Antara News.
Baca Juga: Kapan Terakhir Kali Timnas U-22 Indonesia Jumpa Myanmar di SEA Games?
Andy mampu memotong serangan Brunei dan berbuah serangan balik bagi Indonesia.
"Ketika kami menyerang, dia akan menghentikan kami. Setelah itu, Indonesia bisa dengan mudah melakukan serangan balik," ujar Aminuddin menambahkan.
Tak hanya tim paling sulit dijebol, Indonesia juga tercatat sebagai tim tersubur bersama Vietnam dengan menorehkan 17 gol.
Baca Juga: Lolos ke Semifinal SEA Games 2019, Ini Lawan Selanjutnya Timnas U-22 Indonesia
Setelah ini, Indonesia akan kembali berjuang pada semifinal SEA Games 2019.
Andy Setyo Nugroho dkk bertemu dengan Myanmar yang menjadi juara Grup A SEA Games 2019.
Duel Indonesia kontra Myanmar bakal berlangsung pada 7 Desember 2019.
View this post on Instagram
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar