Selanjutnya, Shebby Singh memberikan pendapatnya bagaimana Vietnam harus bermain melawan timnas U-22 Indonesia.
Baca Juga: Pernyataan Edson Tavares Setelah Persija Kalah Dua Kali Beruntun
"Dalam pertandingan dari timnas U-22 Indonesia, merek bermain dalan gaya serangan balik yang defensif. Oleh karena itu, Vietnam harus sesekali memberikan kontrol bola kepada lawan," ujar Shebby Singh.
"Kemudian kesempatan akan terbuka dengan pemain besutan Park Hang-seo melalui serangan balik," ujarnya.
Selanjutnya, Shebby Singh menganalisis, Vietnam menghadapi peluang besar untuk meraih medali emas SEA Games ke-30.
Menurutnya mereka, memiliki faktor untuk melakukan nya berkat para pemain yang berkualitas dengan pengalaman. Ditambah dipimpin pelatih bagus.
Lebih lanjut, pria 59 tahun menganalisis bahwa yang dibutuhkan Vietnam di final adalah memenangkan kendali.
"Ini final di mana semua peduli dengan skor, bukan kualitas pertandingan," kata Singh.
Shebby Singh pun memprediksi Vietnam dapat mengalahkan timnas U-22 Indonesia dengan skor 2-0.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | zing.vn |
Komentar