Pertengahan babak pertama Chelsea menguasai penguasaan bola sebanyak 71 persen, sehingga Lille sulit mengembagkan serangan.
Pada menit 35', Chelsea menggandakan keunggulan lewat sundulan sang kapten Cesar Azpilicueta yang mengonversi umpan sepakan penjuru Emerson Palmieri.
Baca Juga: Arsenal Ikut Bersaing dengan Inter dan Juventus untuk Boyong Smalling
Lille berupaya bermain sabar, tetapi gawang Chelsea yang dijaga Kepa Arrizabalaga tetap aman dari penyerangan sampai babak pertama berakhir.
Pada babak kedua Lille tetap kalah dalam pengusaan bola.
Namun mereka sedikit lebih baik ketimbang babak pertama karena masih bisa melancarkan serangan balik.
Usaha Lille membuahkan hasil pada menit 78'.
Baca Juga: Langkahi Kompatriotnya, Kiper Genk Jadi Kiper Termuda Liga Champions
Mendapatkan umpan datar dari pemain pengganti Jonathan Bamba, mantan striker Chelsea Loic Remy yang kosong dari penjagaan dengan mudah menceploskan bola. Chelsea 2, Lille 1.
Satu gol menjadi modal penyemangat bagi Lille, karena setelahnya mereka tampak berambisi menyarang untuk menyamakan kedudukan.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar