Adalah Omid Nazari yang dengan apik melakukan tendangan bebas, namun bola masih bisa ditepis kiper Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu.
Sedangkan pada menit ke-37, giliran Renan Silva memberikan tendangan on target pertama bagi Borneo FC.
Sayang, usahanya dari luar kotak penalti terlalu lemah sehingga mudah diamankan Made Wirawan.
Baca Juga: 7 Pemain Ingin Gabung Persib Bandung, dari Pilar Timnas hingga Asing
???? GOL! @persib.
Tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti Ghozali Siregar membuka keunggulan tim tamu PERSIB Bandung ????????#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/r3qX8UxJfM
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) December 11, 2019
Gol yang dinanti-nanti datang empat menit jelang turun minum.
Ghozali Siregar berhasil mencetak gol pembuka bagi Maung Bandung setelah tendangannya dari luar kotak penalti tak mampu dibendung Gianluca Pandeynuwu.
Kedudukan 1-0 untuk keunggulan Persib tak berubah hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, Borneo FC berusaha keluar dari tekanan tamunya dengan bermain lebih terbuka.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Anthony Akui Harus Bisa Lebih Tenang
Namun, Persib Bandung tidak tampak hendak mengendorkan serangannya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar