"Sementara yang akan membangun adalah tugas dari Kementerian PUPR," tuturnya menjelaskan.
Zainudin mengungkapkan, pihaknya sempat melakukan pembicaraan dengan Menpora Vietnam terkait pengembangan sepak bola negara tersebut.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bicara soal Undian Babak 16 Besar Liga Champions
Zainudin mengaku tertarik dengan perkembangan prestasi yang ditorehkan Vietnam pada SEA Games 2019 yang merupakan buah dari persiapan selama 10 tahun terakhir.
"Tidak ada prestasi yang bisa didapatkan dengan instan, harus ada waktu untuk memprosesnya," ucap Zainudin Amali.
"Harus disiapkan dengan benar, terstruktur, dan ada arah yang jelas mau kemana pengembangan ini ditujukan."
"Kami akan lakukan itu untuk sepak bola Indonesia," ujarnya.
Baca Juga: Klub yang Baru Degradasi Diklaim Kontrak Shin Tae-yong, PSSI Gigi Jari
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar