Rasiman menjelaskan cedera yang dialami Satria Tama adalah dibagian posisi lutut.
Baca Juga: Sebulan Tak Bermain, Bek Senior Persija Jakarta Siap Merumput Lagi
"Tadi lututnya dia Satria Tama Hardianto kembali sakit kena waktu lawan Kalteng Putra," ujar Rasiman.
"Kami masih akan meninjau kembali kondisinya atau kami akan mengambil keputusan menggantikannya dengan Muhammad Ridwan," katanya.
Selain kiper bernomor 88 di Madura United itu, winger muda Gufroni Alma'ruf yang masuk daftar pemain ke Jakarta juga mengalami masalah pada pahanya.
"Ini jadi masalah ya, sebelum berangkat sudah ada dua pemain lagi yang tumbang. Satunya Gufroni, tadi dia ada masalah, kami samih harus lihat lagi bagaimananya nanti," ucap Rasiman.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | maduraunitedfc.com |
Komentar