Salah mengantisipasi shuttlecock yang dikira bakal keluar, Antonsen akhirnya tertinggal 7-11 saat jeda interval dari Wang.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Meski Menang, Juara Bertahan Tak Lolos
Usai jeda interval gim pertama, Antonsen mencoba untuk memberikan perlawanan berarti.
Perlahan, poin demi poin terus menambah. Antonsen menyamakan kedudukan menjadi 12-12.
Smes keras yang diberikan Antonsen ternyata membuahkan out hingga membuat Wang kembali unggul 13-15.
Setelah itu Wang mencoba menjauh dengan memperoleh tiga poin tambahan untuknya melalui satu pukulan pelan yang gagal ditangkis Antonsen.
Meski tertinggal cukup jauh, Antonsen tak ingin menyerah hingga mencoba mendekati perolehan poin menjadi 17-19.
Lagi, Wang melakukan kesalahan setelah gagal mengantisipasi shuttlecock kiriman dari Antonsen. Alhasil pertandingan terus berlanjut karena skor imbang 20-20.
Antonsen kembali mengirim smes keras hingga membuat dia mengunci gim pertama dengan kemenangan 23-21.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Dikalahkan Momota, Nasib Jonatan di Ujung Tanduk
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tournament software |