Memasuki paruh akhir gim kedua, permainan Chen/Jia semakin matang.
Sebaliknya, Matsumoto/Nagahara tak bisa menemukan cara untuk mengatasi pasangan lawan.
Tak hanya itu, Matsumoto/Nagahara juga kerap kali melakukan kesalahan.
Alhasil, mereka pun kian tertinggal 4-14.
Matsumoto/Nagahara menambah poin setelah pengembalian mereka mengelabui Chen/Jia.
Skor berubah menjadi 5-14.
Namun, hal ini tidak cukup untuk mengganggu fokus Chen/Jia.
Chen/Jia kembali mendulang poin demi poin hingga unggul 17-7.
Baca Juga: Jadwal Final BWF World Tour Finals 2019 - Anthony dan Ahsan/Hendra Buru Gelar Juara
Matsumoto/Nagahara lalu membalas dengan meraih dua poin berikutnya, tetapi Chen/Jia segera memutus perolehan poin mereka dengan melepas smes keras.
Skor kini berganti menjadi 18-9.
Chen/Jia akhirnya mendapatkan championship point pada kedudukan 20-10 setelah serobotan Chen di depan net tak bisa dikembalikan Matsumoto/Nagahara.
Pada perebutan poin berikutnya, reli panjang kembali tersaji di antara kedua pasangan.
Namun, Chen/Jia-lah yang mampu memenangi reli selama 57 pukulan itu.
Chen/Jia pun memenangi gim kedua sekaligus pertandingan setelah pengembalian tanggung dari Jia masuk.
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019: Marcus/Kevin Panen Gelar Sepanjang Tahun Ini
View this post on InstagramSusunan pemain terbaik pilihan Bolasport.com. . Gimana, cocok? . #liga1 #liga12019 #gridnetwork
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | TVRI, BWF Tournament Software |
Komentar