Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Keluarkan Rp 820 Juta, Arema FC Pasrah Jika Didenda Lagi

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 19 Desember 2019 | 21:30 WIB
Aremania mendukung Arema FC melawan Persija dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019).
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Aremania mendukung Arema FC melawan Persija dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019).

BOLASPORT.COM - Manajemen Arema FC mengaku pasrah jika harus kembali didenda karena adanya flare ketika menjamu Bali United, Senin (16/12/2019).

Arema FC terancam akan kembali mendapatkan sanksi denda dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.

Sebab dalam laga pekan ke-33 Liga 1 2019 saat menjamu Bali United di Stadion Kanjuruhan, Senin (16/12/2019), terdapat insiden pelemparan flare oleh Aremania.

Insiden itu bahkan menyebabkan pertandingan terpaksa dihentikan sementara oleh wasit.

Kejadian ini bukan kali pertama yang dialami oleh Arema FC.

Baca Juga: Menanggapi Rumor Pensiun, Khabib Nurmagomedov Akhirnya Buka Suara

Oleh sebab itu, Arema FC diprediksi akan mendapatkan sanksi denda yang jauh lebih besar.

Karena, pelanggaran ini bersifat pengulangan dan flare yang dilempar Aremania sampai masuk ke area lapangan.

Terkait hal tersebut, manajemen Arema FC mengaku kecewa atas tindakan oknum suporter yang tidak bertanggung jawab.

Namun, manajemen juga sudah siap untuk membayar konsekuensi yang harus ditanggung klub karena insiden tersebut.

"Kami menerima, pasti untuk flare akan ada denda," kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji, dilansir Bolasport.com dari Surya.

Baca Juga: Sikat Timnas Jepang, Timnas Korsel Juara dan Terkuat di Asia Timur

Baca Juga: Pascagagal di SEA Games 2019, Pemain Malaysia Dapat Kontrak Baru dari Klub Jepang

"Dalam hati kecil kami pasti kecewa, tapi inikan sudah terjadi, ya harus terima konsekuensinya," ucapnya menambahkan.

Sudarmaji menjelaskan bahwa pihaknya memahami pelemparan flare itu sebagai bentuk kekecewaan fan terhadap performa buruk tim Singo Edan pada Liga 1 2019.

Oleh sebab itu, Sudarmaji tidak ingin menyalahkan suporter dan berharap supaya hal tersebut tidak terulang saat Liga 1 musim depan.

"Mereka melakukan itu dan sangat merugikan manajemen, tetapi kami tidak mungkin saling menyalahkan," tutur Sudarmaji.

Baca Juga: Pembeli Tiket Bali United Vs Madura United Ricuh, Bali United Cafe Rusak Parah

"Harus sama-sama introspeksi, karena ini keluarga besar Arema."

"Saya yakin Aremania, pemain, pelatih, sampai manajemen pasti ingin hal negatif tidak terjadi. Ingin prestasi bagus, tidak jeblok," ujarnya mengakhiri.

Sejauh ini, Arema FC sudah menggelontorkan uang sebesar Rp 820 juta untuk membayar denda yang dijatuhkan Komdis PSSI.

Sebagian besar denda itu dijatuhkan kepada Arema FC karena tindakan tidak terpuji yang dilakukan oleh oknum suporter.

Baca Juga: Menanggapi Rumor Pensiun, Khabib Nurmagomedov Akhirnya Buka Suara

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Alberto Goncalves terpilih menjadi pemain terbaik di Liga 1 2019 pekan ke-33. . Selamat. . #liga1 #liga12019 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Komentar Rexy Mainaky usai Malaysia Rekrut Mantan Pelatih Axelsen daripada Eks Nakhoda Taufik Hidayat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X