Kebahagiaan Egy Maulana Vikri turut dirasakan oleh pelatih timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019, Indra Sjafri.
Baca Juga: Demi Pulangkan Paulo Sergio, Bhayangkara FC Siapkan Dana Besar
Indra menilai Egy Maulana memang layak mendapatkan penghargaan tersebut.
"Alhamdulillah, Egy memang pantas mendapatkannya," kata Indra dikutip BolaSport.com dari Antara News.
Lebih lanjut, pelatih yang mengantarkan timnas U-22 Indonesia menjuarai Piala AFF U-22 2019 itu berharap semakin banyak pesepak bola Indonesia yang meneruskan prestasi Egy.
"Mudah-mudahan semakin banyak lagi pemain muda bagus dari Indonesia. Jangan lupa terus bekerja keras dan berdoa," tutur Indra mengakhiri.
Baca Juga: Egy Maulana Vikri Raih Penghargaan di Polandia
Meski menerima penghargaan, Egy Maulana Vikri belum bisa menunjukkan kemampuan seutuhnya di Liga Ekstraklasa.
Bersama Lechia Gdansk, Egy Maulana baru bermain dua kali pada musim 2018-2019 dan satu kali pada musim 2019-2020.
Pemain yang identik dengan nomor punggung 10 itu lebih sering bermain Lechia Gdansk II.
Saat ini, Lechia Gdansk II berkompetisi di Liga IV Polandia atau kasta kelima Liga Polandia.
View this post on Instagram
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar