Posisi mereka tidak banyak berubah di akhir musim tersebut dengan hanya finis di tangga ke-13 klasemen Liga Inggris.
Butuh waktu tiga dekade kemudian untuk melihat pencapaian United kurang lebih seburuk dari itu saat memasuki Natal.
Di antara periode Natal 1990-2018, tak pernah sekali pun mereka merasakan ada di posisi sejelek ini.
Pada 2013, Man United sebenarnya sama-sama berada di peringkat 8 seperti Natal tahun ini, tapi catatan angka mereka lebih baik.
Ketika itu, dalam musim penuh turbulensi pasca-kepergian Sir Alex, Wayne Rooney dkk mengumpulkan 28 angka saat memasuki Natal.
Pada akhir musim, United menuntaskannya susah payah di peringkat ketujuh klasemen.
Bermodalkan catatan terburuk itu, Solskjaer akan memimpin timnya dalam laga berikut di momen Boxing Day kontra Newcastle, Kamis (26/12/2019).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | thesun.co.uk |
Komentar