Sedangkan pemain Maung Bandung yang lain masih terikat kontrak hingga musim depan.
"Yang jelas Kevin dan Hariono, yang lain belum final karena kan begini, kalau mau melepas ini, nanti harus mencari gantinya, mencari pemain lain itukan tidak mudah," tutur Zainuri menjelaskan.
"Semoga sebelum tanggal 10 Januari 2020 sudah ada informasinya," ucapnya lagi.
Terkait Ezechiel N'Douassel yang sudah mengajukan pengunduran diri, Zainuri menyatakan bahwa pihaknya masih merundingkan hal tersebut.
Sebab, dikatakan Zainuri, pemain timnas Chad itu seharusnya menghargai sisa kontrak yang masih menyisakan satu musim bersama Persib.
Baca Juga: Bali United Kembali Perpanjang Kontrak Tiga Pemain, Dua Pemain Senior
"Ezechiel juga kan dia masih kontrak bersama kami, dia masih sampai 2020, dia harus menghargai kontrak, tidak bisa seenaknya, soal nanti bagaimana ya tunggu saja," katanya menambahkan.
Zainuri lantas menyampaikan bahwa timnya akan melakukan pengumuman resmi setelah ada kejelasan siapa saja yang akan datang ke Maung Bandung.
Satu hal yang ditakutkan Zainuri adalah jika Persib terburu-buru dalam memberi pengumuman resmi bisa jadi hal itu akan menjadi hoax semata.
"Saya akan ngomong kalau orang itu (pemain) sudah datang ke sini, sudah tanda tangan, kalau cuma omongan, nantinya malah tidak jadi, atau ada orang yang tersinggung nanti susah lagi," ucap Zainuri.
"Kalau ini berjalan dengan lancar, saya pikir akan sesuai dengan harapan mereka," katanya menandaskan.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar