“Kami bersyukur bisa menggulirkan semua kompetisi yang dipercayakan ke PT LIB dengan lancar," kata Dirk Soplanit seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Jakarta.
"Bukan saja aspek teknis yang kami perhatikan, sisi finansial pun kami penuhi sesuai dengan paparan di awal musim,” ucapnya lagi.
Di sisi lain, PT LIB juga sudah membayarkan hak kontribusi komersial kepada seluruh klub peserta Liga 1 2019.
Tak hanya itu, menurut Dirk Soplanit, PT LIB juga sudah memberikan hak serupa kepada klub peserta Liga 2 2019 dan Liga 1 U-19 2019.
Baca Juga: 17 Pelatih Top Pengangguran pada Tahun Baru 2020, Siapa Mau Pinang?
Baca Juga: Starting XI Brighton Vs Chelsea - Pergantian Minim dari Lampard
Dengan demikian, PT LIB sudah tidak memiliki utang dan kewajiban lagi yang harus dilunasi di masa mendatang.
“Dengan begitu, untuk musim 2019, PT LIB tidak memiliki utang ke klub maupun ke pihak ketiga lainnya,” tutur Dirk Soplanit.
“Tinggal satu pembayaran cicilan lagi yang akan kami kirimkan sebelum RUPS bulan depan,” katanya mengakhiri.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | jakarta.tribunnews.com |
Komentar