Terlebih, hingga saat ini manajemen Madura United belum memberi keterangan secara resmi tentang merapatnya mantan pemain Persatu Tuban itu.
Kehadiran Misbakus juga disambut baik oleh pelatih dan manajemen Madura United.
Pelatih anyar Madura United, Rahmad Darmawan, mengaku senang karena pemain 27 tahun itu bisa bergabung dalam latihan timnya.
Menurutnya, Misbakus memiliki kualitas yang bagus dan kenyang pengalaman di sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Permintaan Khusus Persiraja di Liga 1 2020, Hanya Main Tandang Saat Puasa
Namun, ketika mengenai kemungkinan status Misbakus dipermanenkan, RD meminta untuk bertanya pada Direktur Madura United, Haruna Soemitro.
"Kalau statusnya, silahkan tanya ke Pak HS (Haruna Soemitro)," ucap Rahmad Darmawan.
Haruna Soemitro sendiri belum bisa memastikan status Misbakus Solikin dalam skuadnya.
Sebab, masih ada beberapa hal penting yang harus dibicarakan antara tim pelatih dan pihak manajemen lainnya.
"Kalau secara teknis, dia pemain bagus dan dia kapten di Persebaya. Namun, sampai saat ini belum ditentukan," kata Haruna.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | bola.kompas.com |
Komentar