"Saya tidak bisa jelaskan poin-poinnya, tapi yang jelas ada beberapa poin yang membuat kami dan Guy Junior tidak menemui kesepakatan," ucap Teddy Tjahyono dilansir Bolasport.com dari Tribun Jabar.
"Jadi kami putuskan Guy batal ke Persib," ujar Teddy Tjahyono kepada awak media, Minggu (12/1/2020).
Teddy masih belum bisa menyebutkan siapa kemudian yang akan menggantikan pemain berdarah Kamerun itu.
Pihak manajemen masih akan mendiskusikan hal tersebut terlebih dahulu dengan sang pelatih, Robert Alberts, untuk kemudian mencari penggantinya.
Baca Juga: Jelang Bertanding, Conor McGregor Kirim Ancaman Kepada Donald Cerrone
"Belum ada rencana lagi. Kami tunggu pelatih saja," tutur Teddy.
"Apalagi penutupan pendaftaran pemain masih lama, kalau tidak salah tanggal 28 Februari," katanya menandaskan.
Dengan batalnya Guy Junior merapat ke Persib, maka manajemen Maung Bandung harus kembali berburu striker.
Pasalnya, penyerang saat ini, Ezechiel N'Douassel, telah menegaskan keinginannya untuk mundur dari skuad Persib Bandung.
Baca Juga: Doa Cak Nun untuk Persebaya Surabaya di Liga 1 2020
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar