Berkat rentetan prestasi itulah, Lee Chong Wei dibuatkan patung lilin oleh Museum Madam Tussauds di Hong Kong.
Dalam unggahan instagramnya, Lee Chong Wei pun mengungkapkan kegembiraannya lantaran menjadi atlet Malaysia pertama yang berada di Madame Tussauds.
"Bisakah Anda menebak apa yang saya rencanakan? Saya merasa terhormat menjadi atlet Malaysia pertama yang bergabung dengan @madametussaudshongkong," tulis Lee dalam keterangannya.
Baca Juga: Valentino Rossi Targetkan Peringkat Tiga Besar pada MotoGP 2020
"Sorakan khusus untuk tim yang sangat sabar dan detail, benar-benar pengalaman yang baru bagi saya," lanjut keterangan itu.
Di sisi lain, Bobo Yu, Kepala Pemasaran, Madame Tussauds Hong Kong juga membagikan kegembiraannya tentang hal ini.
“Kami benar-benar merasa terhormat memiliki atlet yang begitu cemerlang bergabung dengan kami," kata Bobo Yu, dilansir BolaSport.com dari The Star.
"Kami berharap ini akan menarik penggemar olahraga dari Malaysia dan seluruh dunia untuk datang dan mengalami keajaiban bulutangkis yang ditampilkan melalui superstar bulutangkis," ucapnya mengakhiri.
Sosok patung lilin Lee Chong Wei sendiri baru akan diluncurkan pada pertengahan tahun ini.
Baca Juga: Charles Leclerc Sebut Kemenangan di Monza adalah Momen Terbaik 2019
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Instagram, the star |
Komentar