BOLASPORT.COM - Kongres Biasa PSSI akan digelar di Bali pada 25 Januari 2020.
Selain membahas proyek kerja untuk tahun 2020, PSSI juga akan memutuskan kick-off Liga 1 musim ini.
Sebelum PSSI menggelar kongres, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) bersama 18 klub Liga 1 2020.
RUPS itu digelar di Bali pada 23 Januari 2020.
Komisaris PT LIB, Gusti Randa, mengatakan pihaknya berharap kick-off Liga 1 2020 digelar pada 1 Maret mendatang.
Sebab, jadwal kick-off tersebut sudah pas dan tidak akan bentrok dengan agenda Internasional timnas Indonesia.
Baca Juga: Purwokerto Jadi Tuan Rumah Baru pada Proliga Musim 2020
"Kalau dari PT LIB selaku operator memang kami telah membuat proyeksi kalender itu di tanggal 1 Maret 2020 karena dengan mempertimbangkan beberapa agenda FIFA," kata Gusti Randa.
Kick-off Liga 1 2020 yang rencananya digelar awal Maret bisa saja mundur.
Salah satu penyebabnya bila PSSI menggulirkan Piala Presiden 2020.
Baca Juga: RESMI, Persita Perkenalkan Satu Pemain Pertama Asal Argentina
Penyelenggaraan Piala Presiden 2020 sampai saat ini belum jelas kapan waktu kick-off.
Ditakuti Piala Presiden 2020 tetap digelar secara mendadak dan bisa mengubah waktu kick-off Liga 1 2020 yang ingin dihelat 1 Maret mendatang.
"Kalau Piala Presiden 2020 digelar awal Februari, kick-off Liga 1 2020 bisa tetap digelar 1 Maret karena masih ada jeda," kata Gusti Randa.
Baca Juga: Tottenham Resmi Umumkan Kedatangan Gedson Fernandes
"Ini semuanya nanti akan terjawab saat PSSI menggelar kongres pada 25 Januari tapi sekali lagi kalau dari PT LIB berharap Liga 1 digelar pada 1 Maret 2020," tutup Gusti Randa.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar