Dari tim tamu, Arsenal tidak bisa menurunkan Pierre-Emerick Aubameyang yang masih menjalani hukuman akibat kartu merah di laga kontra Crystal Palace.
Baca Juga: Sepatu Emas Eropa - Messi Jauh dari Puncak Klasemen, Ronaldo 5 Besar
Posisi penyerang utama bakal diisi oleh Alexandre Lacazette.
Alexandre Lacazette bakal menjadi penyerang tunggal di depan.
Penyerang asal Prancis bernomor punggung 9 tersebut memiliki peluang untuk unjuk gigi setelah sama sekali tidak mencetak gol dalam 6 pertandingan terakhir di Liga Inggris.
Nicolas Pepe dan Gabriel Martinelli diyakini bakal bermain sejak menit awal di sisi sayap dengan Mesut Oezil bermain sebagai gelandang serang di belakang Lacazette.
Baca Juga: 10,04 Milimeter yang Buyarkan Kemenangan Tottenham atas Watford
Pemain muda Bukayo Saka bakal diplot sebagai bek kiri menyusul cedera Kieran Tierney dan kondisi kebugaran Sead Kolasinac yang diragukan.
Di sisi kanan pertahanan, Hector Bellerin yang tekah pulih bakal bermain sebagai bek kanan.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar