Hafiz/Gloria akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 11-11 setelah merebut dua poin setelah interval.
Posisi imbang kembali terjadi pada angka 12-12. Pada momen inilah, Hafiz/Gloria menikung Labar/Tran.
Mereka berbalik unggul 14-12 lewat dua poin beruntun.
Labar/Tran mencoba membayangi Hafiz/Gloria. Alhasil, kedua tim lagi-lagi sama kuat.
Berturut-turut, Hafiz/Gloria dan Labar/Tran seri pada kedudukan 16-16, 17-17, 18-18, 19-19.
Labar/Tran meraih game point dan unggul 20-19, tetapi Hafiz/Gloria kembali menyamakan skor.
Setting point tak terhindarkan.
Hafiz/Gloria terus menekan Labar/Tran hingga skor mencapai 22-22.
Mereka tak menyia-nyiakan momentum dan menikung Labar/Tran untuk mengunci tiket ke perempat final.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tournament software |
Komentar