Yamaguchi yang tak mau kalah begitu saja terus memberi perlawanan kepada An pada paruh akhir gim kedua.
Keuletan Yamaguchi dalam meraih poin demi poin akhirnya membuahkan hasil setelah dia memetik empat poin beruntun.
Berkat tambahan poin tersebut, Yamaguchi pun berbalik memimpin skor 17-16 atas An.
Baca Juga: Ferarri Ubah Konsep Mobil demi Hentikan Lewis Hamilton dan Mercedes
Laga final tunggal putri Thailand Masters 2020 makin menegangkan ketika An mengimbangi perolehan poin Yamaguchi, 19-19.
Yamaguchi kemudian mencapai match point lebih dulu, tetapi An lagi-lagi bisa menyamakan kedudukan.
Alhasil, gim kedua harus diselesaikan melalui setting point.
Pada fase inilah, Yamaguchi menunjukkan ketangguhannya.
Usai mendapatkan match point keduanya pada kedudukan 21-20, Yamaguchi mengunci poin kemenangan pada gim kedua untuk menjadi juara.
Baca Juga: Australian Open 2020 - Ketika Langkah para Pembuat Kejutan Terhenti
Dengan hasil ini, titel kampiun Thailand Masters 2020 untuk sementara tersebar merata ke empat negara yakni China, Inggris, Hong Kong, dan Jepang.
Masih ada satu gelar juara yang akan diperebutkan oleh pasangan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, dan wakil China, Huang Kai Xiang/Liu Cheng.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar