"Dia pasti pria paling beruntung! Setelah pergi ke China, jauh dari Eropa tidak ada yang melihatnya selama dua setengah tahun sejak dia di Watford dan kemudian dipinjamkan ke Manchester United," kata Jimmy Floyd.
"Wow. Itu tidak terjadi!"
"Mereka butuh pemain. Saya pikir ia bukan target nomor satu mereka dan saya masih akan terkejut jika ia ada di nomor dua atau tiga," ungkap bekas mesin gol Chelsea itu.
"Mereka tahu bahwa mereka membutuhkan striker baru untuk waktu yang lama."
"Saya tidak tahu berapa banyak uang yang mereka miliki, tetapi itulah Manchester United," tuntas Jimmy.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar