Lalu pada pekan ke-20 dimulai dari Minggu hingga Selasa atau kembali menggunakan pola dari beberapa pekan di putaran pertama.
Pada pekan ke-26 kompetisi kembali digelar pada tengah pekan dan diakhiri pada akhir pekan tepatnya hari Sabtu.
Baca Juga: VIDEO - Umpan Lionel Messi Menit 30 Tipu 8 Pemain di Laga Barcelona Vs Levante
Ada pola baru lagi pada pekan ke-27 yang dimulai pada awal pekan hingga tengah pekan tepatnya hari Senin hingga Rabu.
Jadwal tengah pekan kembali digelar pada pekan ke-31 yang digelar selama dua hari pada Rabu dan Kamis.
Setelahnya, pekan ke-32 dan pekan ke-33 menggunakan pola seperti pada pekan-pekan awal lagi dan ditutup dengan pekan ke-34 yang digelar serentak pada Sabtu (31/10/2020).
Jika menengok ke FIFA Matchday alias kalender FIFA 2020, draf jadwal dari LIB terbilang sudah mendekati kata ideal.
Tak ada bentrokan jadwal liga dengan agenda internasional, yang artinya klub bisa melepas pemainnya tanpa khawatir kehilangan jasanya.
Sepanjang 2020, FIFA Matchday digelar pada 23-31 Maret, 31 Agustus-8 September, 5-13 Oktober, dan 9-17 November.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar