BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan, beberkan bagaimana cara tetap menjaga kondisi badan disaat usia yang tidak lagi muda.
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan saat ini menjadi salah satu pemain andalan Indonesia pada nomor ganda putra.
Pasangan veteran ini tetap menjadi pemain penting bagi Indonesia, bahkan dalam turnamen-turnamen penting.
Mohammad Ahsan yang telah berpasangan dengan Hendra Setiawan sejak 2012 itu memasang target agar mereka bisa tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
Hendra/Ahsan memiliki modal untuk lolos lantaran menempati ranking dua dunia dalam periode kualifikasi menuju Olimpiade Tokyo 2020.
Posisi Hendra/Ahsan terbilang aman, karena hanya pemain yang berada diposisi delapan bersar berhak melaju ke Olimpiade.
Namun, meski begitu Mohammad Ahsan mengaku bahwa saat ini ia dan Hendra Setiawan tetap ingin fokus dan harus selalu tampil maksimal dengan menjaga kondisi badan.
"Saat ini kami lebih menjaga kondisi, tetap maintenance badan supaya tidak kelelahan," kata Mohammad Ahsan, saat ditemui BolaSport.com, di Pelatnas Cipayung.
Baca Juga: Cedera Tak Diduga Paksa Kento Momota Operasi dan Absen Lebih Lama
"Saya rasa dengan umur segini sudah tidak ada lagi yang bisa ditingkatin."
"Buat kami maintenance supaya tidak sakit, dan saat bermain tetap menjaga permainan supaya dengan pola kami itu sih yang paling penting," imbuhnya.
Walaupun tidak dalam kondisi muda lagi, pemenang tiga gelar Kejuaraan Dunia tersebut tetap mengikuti program latihan yang sama dengan para pemain muda.
"Tidak ada perubahan kalau untuk latihan, kami tetap program latihan sama. Tapi kami yang harus lebih tau kondisi kami seperti apa," ujar Ahsan.
"Cuma kalau memang sudah bener-benar sudah merasa berat kami pasti ngomong."
"Tapi sejauh ini kami masih mengikuti dan nanti misalkan sudah mulai capek banget, mungkin akan akan mengubah program dan dikurangi," paparnya.
Pemain jebolan PB Djarum itu menceritakan bagaimana cara dia dan Hendra mengatasi rasa lelah ketika harus dipaksa bermain rubber game dari babak pertama hingga final.
"Kalau sudah capek, kami tidak mau fokus di capeknya. Kami juga sudah punya pengalaman bagaimana caranya mengatasi capek," tutur Ahsan.
"Kadang-kadang memang bisa dan kadang-kadang juga capek beneran. Jadi jangan fikirkan capeknya dulu tapi lebih kepada bagaimana strateginya dulu."
Baca Juga: Greysia Polii: Skuat Putri Saling Dukung Jelang Kejuaraan Beregu Asia 2020
Ahsan mengatakan ada yang resep lebih penting untuk itu semua, yaitu tetap menjaga kondisi dan pola makan.
"Bagian terpenting itu istirahat, minum vitamin, makan yang bener dan kualitas makannya harus dijaga," ucap Ahsan.
Tim Indonesia pun dipastikan akan turun pada turnamen Kejuaraan Beregu Asia 2020 yang akan berlangsung di Manila, Filipina, pada 11-16 Februari 2020.
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan akan turut memperkuat tim putra Indonesia untuk mempertahankan gelar juara.
Baca Juga: Target Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra Menuju Olimpiade Tokyo 2020
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 Tak Bisa Dijadikan Patokan untuk Piala Thomas
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar