BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengungkapkan dirinya akan mengandalkan Gareth Bale di sisa musim ini.
Real Madrid berhasil membawa pulang tiga poin dari markas Osasuna pada pekan ke-23 Liga Spanyol 2019-2020.
Real Madrid mengalahkan tuan rumah Osasuna dengan skor cukup telak 1-4 pada Sabtu (9/2/2020).
Empat gol El Real dicetak oleh Isco, Sergio Ramos, Lucas Vazquez, dan Luka Jovic, sedangkan gol tuan rumah dilesatkan oleh Unai Garcia.
Pada pertandingan tersebut, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memainkan Gareth Bale yang sebelumnya dikabarkan tengah memiliki hubungan yang tidak baik dengan sang pelatih.
Baca Juga: Alasan Laga Sheffield United Vs Bournemouth Tetap Berlangsung Meski Terjadi Badai Ciara
Setelah pertandingan selesai Zidane memuji penampilan Bale dan menegaskan bahwa dirinya ingin mengandalkan eks pemain Tottenham selama sisa musim ini.
"Dia adalah pemain penting, dia telah menunjukkannya" kata Zidane dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Dia telah melakukan 70 menit dengan baik secara ofensif dan defensif, dia telah mencoba dan dia adalah pemain penting.
"Lalu, masalahnya adalah bahwa mereka ingin kita memiliki masalah dengan Gareth, tetapi kita tidak punya.
"Kami memiliki banyak pemain, tidak mudah untuk mengelola semua itu, tetapi pada akhirnya dia adalah pemain yang sangat penting dan sedikit demi sedikit dia akan terus bermain seperti yang lain," ucap pelatih asal Prancis itu.
Baca Juga: Sosok Penting di Balik Cepatnya Adaptasi Geoffrey Castillion di Persib
Ketika ditanya lagi tentang kinerja Bale, Zidane menambahkan: "Dia telah melakukan dengan baik, saya senang dengan permainannya, ofensif dan defensif dia telah memberikan segalanya.
"Dia sedikit kekurangan fisik di akhir pertandingan, jadi dia diganti dan ditarik meninggalkan lapangan.
"Kami tahu Gareth dan dia akan memberi banyak dari sekarang hingga akhir musim nanti, kami akan mengandalkan Gareth," tutupnya.
Gareth Bale kembali bermain ketika melawan Osasuna pada kemarin malam, yang merupakan penampilan Liga Spanyol pertamanya sejak 4 Januari yang lalu.
Bale bermain selama 71 menit sebelum dirinya harus ditarik keluar dan digantikan oleh Lucas Vasquez dan ia terlibat dalam proses gol yang dicetak oleh Isco di menit ke-33.
71' | 1-2 | ???? Zidane makes his first change of the match as @Lucasvazquez91 replaces @GarethBale11. #RMLiga pic.twitter.com/G8fFfB9mZW
— Real Madrid C.F. ???????????????? (@realmadriden) February 9, 2020
Baca Juga: Penilaian Valentino Rossi soal Kepala Kru Barunya Usai Tes Pramusim MotoGP 2020
Pemain tim nasional Wales memiliki peran kecil bersama Real Madrid di musim ini, dengan cedera yang memengaruhi dirinya dan pembicaraan terus-menerus tentang hubungan yang memanas dengan Zidane.
Meskipun Bale telah dikaitkan akan hengkang dari Bernabeu pada bursa transfer, agennya, Jonathan Barnett, mengisyaratkan pemain berusia 30 tahun itu akan melihat sisa kontraknya bersama Los Blancos terlebih dahulu.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar