Angkat besi menjadi salah satu cabang olahraga yang berpotensi menyumbang medali bagi Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020.
Lifter andalan Indonesia, Eko Yuli Irawan, sudah mengamankan posisi lebih dulu setelah dinyatakan lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Kans Jonatan Christie Lakukan Revans atas Eks Pemain Nomor 1 Dunia
Sebagai lifter andalan tentu Eko Yuli Irawan diharapkan mampu mengulangi catatan manis pada Olimpiade Rio 2016, yang mana ia sukses meraih medali perak.
Eko Yuli Irawan yang akan turun di kelas 62 kg pada ajang Olimpiade Tokyo 2020, tentu diharapkan mampu lebih baik dari empat tahun lalu.
PABBSI sudah disibukkan dengan berbagai macam turnamen demi mengumpulkan poin menuju Olimpiade Tokyo setelah asuk dalam jajaran target Kemenpora.
"Kami mendapatkan penjelasan dalam tiga kali pertemuan. Dalam pertemuan itu jelas apa yang boleh dan tidak boleh kami kerjakan," ujar Djoko.
"Saya merasa senang karena Kemenpora saat ini memberi kepastian yang jelas kepada kami," kata Djoko.
Kemenpora menargetkan 46 atlet dari 13 cabor lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo pada 24 Juli-9 Agustus.
Saat ini, sudah lima atlet yang dipastikan lolos ke Olimpiade yakni Lalu Muhammad Zohri (atletik), Riau Egha Agatha dan Dinda Choirunnisa (panahan), Vidya Rafika (menembak) serta Eko Yuli Irawan dan Windy Cantika Aisah (angkat besi).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar