"Kami punya kontrak dengan Departemen Transportasi dan Yarra Trams. Jadi, saya berharap layanan transportasi bisa bekerja pada saat balapan," tuturnya melanjutkan.
Dia pun optimistis para fans yang datang takkan kesulitan menjangkau sirkuit.
Baca Juga: Mercedes Siap Buka Negosiasi Kontrak Baru dengan Lewis Hamilton
"Sepanjang 24 tahun sejarah tidak pernah ada gangguan pada GP Australia. Sistem kami terintegrasi dan kami berharap ada solusi yang segera muncul dalam 28 hari ke depan," tuturnya lagi.
"Namun, akan sangat naif jika menganggap situasi ini takkan punya pengaruh. Saat ini jumlah tiket yang terjual melebihi tahun lalu, jadi saya harap semua orang bisa menonton pada balapan 15 Maret nanti," ucap Westacott.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar