Meskipun demikian, di saat bersamaan, Lampard juga memuji sikap Kepa ketika dicadangkan.
Baca Juga: Barcelona Sanggupi Harga Rp1,6 Triliun untuk Segera Datangkan Martinez
"Reaksi Kepa sangat bagus (ketika dicadangkan), seperti apa yang saya harapkan," ujar Lampard seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Namun, keputusan tetap saya yang membuat. Tidak peduli siapa pun orangnya. Saya juga tidak peduli harga mahalnya. Semua bergantung pada saat sesi latihan."
"Itu bukan tentang memberinya sentakan. Hanya soal pemilihan pada hari pertandingan. Saya ingin reaksi semua orang tepat," ucap Lampard menambahkan.
Baca Juga: Juventus Cuma Imbang, Ronaldo Tetap Sampaikan Pesan Positif
Laga Chelsea kontra Mancheser United akan digelar pada Senin (17/2/2020) malam atau Selasa dini hari WIB.
Kehadiran Kepa di sana bisa saja sangat dibutuhkan jika ia bisa menunjukkan performa seperti di awal kedatangannya.
Kemenangan wajib diraih Chelsea jika tidak ingin posisinya di empat besar klasemen Liga Inggris terancam.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar