Alisson mampu mencatatkan 10 kali clean sheets dari 23 penampilannya di berbagai kompetisi bersama The Reds.
Baca Juga: Atletico Dipastikan Tanpa Satu Pemain Bintangnya Kala Hadapi Liverpool
Kehebatan kedua kiper di bawah mistar bakal membuat laga yang berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano menjadi kian seru.
Atletico Madrid dan Liverpool terakhir kali bertemu pada semifinal Liga Europa musim 2009-2010.
Pada laga yang digelar di Stadion Vicente Calderon tersebut, Los Rojiblancos mampu mengalahkan The Reds dengan skor tipis 1-0.
Kemudian, pada leg kedua yang dimainkan di Stadion Anfield, Liverpool hanya mampu menang 2-1 atas Atletico.
Hasil tersebut membuat Atletico berhak lolos ke partai final karena unggul agresivitas gol di kandang lawan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar