Seperti diketahui, timnas U-19 Indonesia berniat untuk kembali menggelar pemusatan latihan di luar negeri seperti Jepang, Korea Selatan, Italia, dan Jerman.
Akan tetapi, TC di Jepang dan Korea Selatan bisa saja batal karena masih merebaknya wabah virus corona di dua negara itu.
Di sisi lain, PSSI juga memiliki keinginan untuk mengundang timnas U-20 dari negara lain untuk berlatih tanding dengan pasukan Shin Tae-yong.
"Kami mau mengundang negara-negara seperti Senegal, Nigeria dan Jepang," ujar Iwan Bule.
Baca Juga: Iannone yang Malang, Cuma Boleh Pegang Motor meski Hadiri Peluncuran Tim Aprilia
"Jadi cukup besar anggarannya yang diserap. Namun, anggaran itu khusus untuk timnas, ya, di luar penyelenggaraan Piala Dunia U-20," tutur Iriawan.
PSSI memang berniat untuk menyiapkan timnas U-20 Indonesia sejak satu tahun sebelum Piala Dunia U-20 2021 dimulai.
Bibit timnas U-20 itu diambil dari para pemain timnas U-19 Indonesia yang sudah menjalani pemusatan latihan di Thailand pada akhir Januari 2020.
Sebelum turun di putaran final Piala Dunia U-20 2021, skuad Garuda Nusantara akan terlebih dahulu berkompetisi di Piala AFF U-19 2020 dan Piala Asia U-19 2020.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar