Penampilan dalam partai versus Olympique Lyon melanjutkan performa melempem Cristiano Ronaldo di Liga Champions 2019-2020.
Dari 622 menit, Ronaldo cuma bisa mengukir dua gol.
Baca Juga: Cerita di Balik Tukar Kostum Lionel Messi dan Kapten Napoli Usai Laga Liga Champions
Artinya, eks bintang Manchester United dan Real Madrid ini membutuhkan rata-rata 311 menit untuk menceploskan satu gol.
Cristiano Ronaldo hanya sanggup menggelontorkan masing-masing satu gol ketika melawan Bayer Leverkusen di duel kandang maupun tandang pada fase grup.
Koleksi gol Ronaldo terbilang sangat minim karena Maurizio Sarri menurunkan dirinya selama 90 menit dalam enam partai.
Dalam pertandingan kontra Lyon, Ronaldo sampai menunjukkan rasa frustrasinya saat gagal memaksimalkan peluang menciptakan gol.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | whoscored.com |
Komentar