Mereka terpaksa berpisah karena Nitya mendapat cedera serius di lututnya.
Alhasil, sejak Mei 2017 hingga saat ini, Greysia Polii berpasangan dengan Apriyani Rahayu.
Dijumpai BolaSport.com di Hall Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta, Timur Kamis (27/2/2020), Greysia mengatakan pergantian rekan tanding membuat dia belajar banyak.
"Menurut saya sih, saya belajar banyak, terutama soal hubungan dengan setiap orang," kata Greysia.
"Bukan saya yang menuntut mereka untuk berubah, tetapi harus saya yang berubah," ujar dia melanjutkan.
Penyesuaian di sini tak terbatas pada perubahan gaya main, tetapi juga ke cara berkomunikasi dengan tiap rekan tandingnya.
Baca Juga: Turnamen German Open 2020 Resmi Batal, PP PBSI Harap-harap Cemas
"Saya harus belajar dan menyesuaikan cara berkomunikasi dengan partner yang berbeda, gap yang berbeda, dan sifat yang berbeda," tutur dia.
"Saya yang harus bisa menjaga hubungan dengan mereka semua. Apalagi, yang namanya ber-partner kan bukan cuma di lapangan. Kami juga harus punya hubungan baik di luar lapangan," ucap Greysia lagi.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar