Awalnya, Lee seharusnya bermain pada Malaysia Open (31 Maret - 5 April) sebagai satu-satunya turnamen pada April.
"Sebelumnya, kami ingin BWF mengurangi jumlah turnamennya sehingga pemain bisa menghabiskan lebih banyak waktu dalam latihan," ucap Hendrawan.
"Tetapi sekarang, kami tidak punya pilihan selain mengirimnya ke Singapura dan Kejuaraan Asia untuk menggantikan ketidakhadiran turnamen yang dibatalkan sebelumnya," ujar Hendrawan.
Baca Juga: Sudah Pernah Juara dengan Debby, Praveen Termotivasi Raih Gelar All England bersama Melati
"Ada Swiss Open dan Indian Open, tetapi kami tidak mendaftarkannya. Tidak ada cara untuk mendaftar namanya sekarang karena tenggat waktu pendaftaran telah lewat. Dia membutuhkan turnamen untuk membuat dirinya tetap kompetitif. "
Covid-19 juga dapat memengaruhi rencana Hendrawan yang lain, termasuk agenda Cheam June Wei dan Leong Jun Hao, yang direncanakan mengikuti turnamen level bawah di Eropa.
Wei dijadwalkan bermain pada Swiss Open (17-22 Maret) dan Orleans Masters di Prancis (24-29 Maret), sementara Hao akan mengikuti Finnish Open (2-5 April) dan Dutch International (8- 11 April).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | the star |
Komentar