Kini pria asal Spanyol telah mengumpulkan 35 gol.
Di posisi kedua terdapat pemain AL Wehdat, Mahmoud Shelbaieh denga torehan 34 gol.
Untuk posisi tiga ada striker Air Force FC, Amjad Radhi dengan 32 golnya.
Sementara itu kemenangan yang didapatkan Ceres Negros, selain membuat pemainnya kuasai daftar top scorer sepanjang masa AFC, juga membuat klub asal Filipina tersebut memuncaki klasemen sementara Grup G Piala AFC 2020.
???? With 3️⃣ 5️⃣ goals @Bienvecadiz86 is now the ALL-TIME AFC Cup Leading Scorer!
???? Here's some of the @CeresNegrosFC star's best ???? pic.twitter.com/bGuMtOiqNq
— #AFCCup2020 (@AFCCup) March 12, 2020
Tiga poin yang di dapat membuat Ceres Negros mengumpulkan tujuh poin dari tiga kali pertandingan.
Poin tersebut terpaut tiga angka dari posisi kedua yang dihuni Than Quan Ninh.
Sedangkan untuk Bali United, kekalahan mengirimnya kedasar klasemen dengan tiga poin.
Mengumpulkan poin yang sama dengan penghuni peringkat tiga, Svay Rieng, Bali United berada diposisi keempat karena kalah dari segi head to head.
Berikut daftar 5 pemain pencetak gol terbanyak Piala AFC Sepanjang Sejarah
1. Bienvenido Maranon (Ceres Negros) - 35 gol
2. Mahmoud Shelbaieh (Al Wehdat) - 34 gol
3. Amjad Radhi (Air Force FC) - 32 gol
4. Aleksandar Duric (Geylang United) - 32 gol
5. Bader Al Mutawa (Qadsia SC) - 30 gol
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | The-AFC.com |
Komentar