"Ketika di West Ham dia tampil luar biasa, tetapi hal itu tidak berbarengan dengan penampilannya di Liverpool."
"Dia bukan nomor dua atau dia tidak memiliki mentalitas bermain di level klub seperti Liverpool," ujar Hislop menambahkan.
Baca Juga: Ronaldo Jadikan Hotelnya Sebagai Rumah Sakit, Ternyata Cuma Hoaks?
Adrian didatangkan The Reds secara cuma-cuma pada musim panas 2019 setelah kontraknya tidak diperpanjang West Ham United.
Kiper 33 tahun tersebut langsung tampil di bawah mistar gawang Liverpool kala melawan Norwich City pada laga pembuka Liga Inggris.
Cedera yang dialami oleh Alisson Becker membuatnya bermain dalam delapan laga awal di liga.
Jika ditotal, Adrian telah bermain sebanyak 18 laga di semua kompetisi dengan mencatatkan 24 kebobolan dan hanya mampu mengemas 3 clean sheet.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | ESPN, The Express |
Komentar